Kulit berminyak merupakan salah satu jenis kulit yang sangat umum dimiliki oleh orang Indonesia. Karena jenis kulit ini sangat cocok dengan iklim tropis seperti Indonesia. Sering kali, kulit berminyak dianggap sebagai sebuah masalah karena sangat membuat tidak nyaman. Jika kamu pengguna makeup, kulit berminyak sering menyebabkan makeup cepat luntur yang tentu saja sangat mengganggu penampilan. Produk moisturizer gel yang belakangan sedang marak dinilai dapat mengatasi kulit berminyak.
Karena kondisi kulit berminyak sudah lembap karena minyak, banyak yang melewatkan produk pelembap. Padahal, kulit berminyak juga sangat memerlukan pelembap agar produksi minyak lebih terkontrol.
Kali ini Shopdiscount akan memberikan beberapa rekomendasi moisturizer gel atau pelembap untuk kulit berminyak. Selain itu, kita juga akan memberikan beberapa tips memilih pelembap yang tepat untuk kulit berminyak. Jika kamu memiliki kulit berminyak dan memang sedang mencari pelembap yang pas untuk kulitmu, baca terus artikel ini hingga selesai.
Daftar Isi
- Apa perbedaan moisturizer cream dan moisturizer gel?
- Cara memilih moisturizer gel untuk kulit berminyak
- Rekomendasi moisturizer gel terbaik untuk kulit berminyak
- WhiteLab Cera Mug Barrier Moisturizing Gel
- The Originote Hyalucera Moisturizer Gel
- Skintific 5X Ceramide Skin Barrier Repair Moisturize Gel
- Somethinc Acnedot Treatment Moisturizer Gel
- Kitschy Light Cloud Gel Cream Moisturizer
- Joylab Skinotic Moisture Gel
- Wardah Nature Daily Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel
- TRUEVE Moisturizer Advanced Brightening Gel
- La Roche Posay Effaclar Duo+ Moisturizer
- Fanbo Acne Solution Moisturizer Gel
- Tips mengurangi kulit berminyak
Apa perbedaan moisturizer cream dan moisturizer gel?
Perbedaan kedua jenis moisturizer ini tentu terletak pada tekstur dan finishnya, sehingga sangat mempengaruhi tingkat kelembapannya. Moisturizer cream memiliki tekstur creamy yang cenderung tebal, sehingga lebih cocok untuk kulit kering dan sensitif. Moisturizer cream juga sangat bagus untuk mengatasi kulit kering parah hingga eksim.
Sedangkan moisturizer gel memiliki tekstur gel atau gel cream yang lebih ringan. Biasanya pelembap dengan tekstur ini lebih mudah dibaurkan dan meresap ke kulit, tapi tetap terasa efek lembapnya. Sehingga moisturizer gel ini lebih cocok untuk pemilik kulit berminyak karena finishnya yang lebih ringan di kulit.
Cara memilih moisturizer gel untuk kulit berminyak
Memilih pelembap untuk kulit berminyak memang agak tricky karena kamu perlu memperhatikan beberapa hal agar tidak mengurangi kenyamanan kulitmu. Untuk itu kita sudah merangkum beberapa cara yang bisa kamu terapkan sebelum memutuskan untuk membeli pelembap untuk kulit berminyak. Berikut tipsnya:
Pilih tekstur yang tepat
Biasanya, tekstur pelembap yang paling tepat untuk kulit berminyak adalah gel. Maka tak heran jika banyak produk moisturizer untuk kulit berminyak bertekstur gel.
Moisturizer gel memang memiliki finish yang ringan dan tidak membuat kulit gerah, sehingga sangat cocok untuk kulit berminyak. Selain itu, kelembapan dari moisturizer gel juga terbilang cukup bagus dan dapat mengontrol produksi minyak.
Pilih bahan yang tepat untuk kulit berminyak
Pilihlah moisturizer yang mengandung bahan-bahan seperti Hyaluronic Acid, Ceramide, Peptide, dan lain-lain. Bahan-bahan itu sangat bagus untuk melembapkan sekaligus menjaga kesehatan skin barrier. Sehingga kulitmu jadi lebih sehat, tidak rentan dehidrasi, dan produksi minyak jadi lebih terkontrol.
Hindari produk dengan kandungan alkohol
Alkohol memang sering dimanfaatkan sebagai pengawet, tapi jika kamu memiliki kulit berminyak sebaiknya menghindari bahan yang satu ini. Pasalnya, alkohol dapat menyerap kelembapan di kulit yang menyebabkan kulit menjadi kering sehingga kulit memproduksi minyak secara berlebihan.
Baca juga: Beberapa Cara Untuk Mengatasi Kulit Berminyak
Rekomendasi moisturizer gel terbaik untuk kulit berminyak
Selanjutnya, kita akan memberikan rekomendasi beberapa produk moisturizer gel terbaik untuk kulit berminyak. Berikut daftar produknya:
WhiteLab Cera Mug Barrier Moisturizing Gel
Produk pertama yang kita rekomendasikan adalah WhiteLab Cera Mug Barrier Moisturizing Gel. Produk ini terkenal dengan efek lembapnya yang mampu merawat skin barrier serta mencerahkan kulit. Jika kamu bermasalah dengan skin barrier dan sedang mencari produk yang tepat, kamu bisa memilih produk ini sebagai salah satu pilihan.
Harga mulai dari Rp88.722
The Originote Hyalucera Moisturizer Gel
Produk viral dari The Originote ini juga wajib untuk kamu pilih. Dengan tekstur gel bening yang ringan, produk ini tetap bisa melembapkan kulti dengan sangat baik. Selain itu, produk ini juga sangat bagus untuk merawat skin barrier dan mengontrol sebum di kulit wajah. Harga dari produk ini pun juga cukup terjangkau sehingga dapat kamu pilih sebagai andalan.
Harga mulai dari Rp42.000
Skintific 5X Ceramide Skin Barrier Repair Moisturize Gel
Moisturizer viral dari Skintific ini juga wajib kamu pertimbangkan jika sedang mencari produk pelembap gel. Dengan kandungan Ceramide yang bagus untuk memperbaiki skin barrier, produk ini dapat membuat kulitmu lebih sehat. Selain itu, daya lembapnya juga oke dan teksturnya ringan banget, lho!
Harga mulai dari Rp127.000
Somethinc Acnedot Treatment Moisturizer Gel
Jika kamu memiliki kulit berminyak dan cenderung mudah berjerawat, maka produk dari Somethinc ini dapat kamu jadikan pilihan utama. Dengan kandungan bahan yang bagus untuk melawan jerawat, dijamin jerawatmu bisa terhempas dalam 4 minggu! Selain itu, produk ini juga tersedia dalam 2 ukuran yang dapat kamu sesuaikan dengan budget.
Harga mulai dari Rp89.000
Kitschy Light Cloud Gel Cream Moisturizer
Tipe moisturizer gel cream ini sangat cocok untuk kulit normal cenderung berminyak. Teksturnya yang ringan seperti awan mampu menghidrasi kulit berminyak tanpa membuat kulit terasa berat maupun makin berminyak. Selain itu, kemasannya juga sangat unik dan imut sehingga dapat kamu pilih jika kamu suka produk dengan kemasan lucu.
Harga mulai dari Rp159.000
Joylab Skinotic Moisture Gel
Pelembap gel dengan kandungan Probiotic dari Joylab ini juga wajib untuk kamu jadikan pilihan utama. Selain karena teksturnya yang ringan, kandungan di dalamnya juga sangat bagus untuk merawat kesehatan kulit sekaligus menjaga hidrasi kulit.
Harga mulai dari Rp150.000
Wardah Nature Daily Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel
Produk legendaris dari Wardah ini juga wajib untuk kamu pilih. Dengan kandungan Witch Hazel, pelembap ini sangat bagus untuk merawat kulit berminyak. Witch Hazel memang berfungsi untuk mengurangi sebum pada kulit. Harganya pun juga cukup terjangkau sehingga kamu bisa membelinya tanpa khawatir kantong jebol.
Harga mulai dari Rp23.750
TRUEVE Moisturizer Advanced Brightening Gel
Produk moisturizer gel dari Trueve ini juga wajib untuk kamu pertimbangkan. Selain berfungsi untuk melembapkan dan menghidrasi kulit selama 48 jam, produk ini juga dapat membantu mencerahkan kulit 3x lebih cepat. Kalau kamu punya kulit yang kusam, kamu bisa banget mencoba produk ini, lho!
Harga mulai dari Rp101.936
La Roche Posay Effaclar Duo+ Moisturizer
Moisturizer dari La Roche Posay ini dapat membantu memperbaiki kulit berjerawat dan berminyak agar lebih terkontrol. Dengan formula yang ampuh untuk melawan jerawat untuk muncul kembali, produk ini cocok untuk kamu yang sedang struggle dengan jerawat. Selain itu, moisturizer ini juga dapat mengontrol produksi minyak dan mengahaluskan tekstur kulit.
Harga mulai dari Rp303.400
Fanbo Acne Solution Moisturizer Gel
Terkahir, ada produk moisturizer gel dari Fanbo. Produk ini bagus untuk mengatasi kulit berminyak dan berjerawat. Dengan formula yang ringan, produk ini membuat kulit tetap lembap tanpa membuat makin berminyak. Adanya kandungan tea tree juga membantu untuk mengontrol pertumbuhan jerawat serta mencegah timbulnya jerawat baru.
Harga mulai dari Rp29.800
Tips mengurangi kulit berminyak
Setelah mengetahui produk-produk terbaik yang bisa kamu coba, kita juga akan memberikan beberapa tips untuk mengurangi kulit berminyak. Berikut tipsnya:
Rutin gunakan toner yang menghidrasi kulit
Biasanya kulit berminyak membutuhkan hidrasi karena jenis kulit ini sangat rentan dehidrasi. Untuk itu, kamu bisa memberikan hidrasi yang cukup untuk kulitmu dengan menggunakan hydrating toner. Kamu bisa memilih produk yang punya tekstur ringan agar tidak terasa berat saat kamu gunakan.
Gunakan moisturizer secara rutin
Jangan skip moisturizer karena kulit berminyak juga tetap membutuhkan pelembap. Malah jika kamu melewatkan step ini, kulit akan memproduksi lebih banyak minyak untuk menjaga kulit dari kekeringan. Untuk itu, kamu bisa memilih pelembap yang ringan seperti produk-produk yang sudah kita rekomendasikan di atas.
Rajin gunakan clay mask seminggu 2x
Clay mask terbukti dapat membantu untuk membersihkan kulit dan mengurangi produksi minyak pada kulit. Kamu bisa mulai menggunakannya secara rutin sebanyak 2x seminggu. Tapi jangan berlebihan dalam menggunakannya karena akan membuat kulit menjadi lebih kering.
Baca juga: Punya Kulit Berjerawat? Cek Rekomendasi Skincare untuk Kulit Berjerawat Berikut Ini!
Kesimpulan
Jika kamu memiliki kulit berminyak, jangan berpikiran untuk skip moisturizer, ya! Tapi kamu bisa memilih produk pelembap yang ringan dan nyaman untuk kulit berminyak seperti yang sudah kita rekomendasikan di atas. Kamu bisa memilih salah satu produk yang sudah kita berikan sebagai salah satu pilihan.