Terkadang menemukan kado untuk pernikahan yang bermanfaat tidaklah mudah karena jarang yang memiliki ide beragam dalam memilih kado pernikahan. Pasalnya, setiap orang memiliki ketertarikan barang yang berbeda-beda. Cara terbaik tentu mencari tahu apa yang disukai dan dibutuhkan oleh calon pengantin tersebut.
Cara lainnya, Kamu bisa cek ide kado pernikahan berikut ini sebagai referensi. So, Kamu gak akan kebingungan lagi saat memilih kado pernikahan untuk teman, sahabat, bahkan saudara. Meriahkan hari terindah mereka dengan memberinya hadiah terbaik, simak contoh macam-macam kado pernikahan di bawah ini!
List Ide Kado untuk Pernikahan yang Bagus
Berbicara soal hadiah untuk pasangan yang sedang berbahagia, yang Kamu butuhkan tentu membuat hari pernikahan mereka semakin berwarna. Jadi patut menghadiahi keduanya dengan kado unik yang tak terlupakan sebagai berikut:
Han River Robot Vacuum
Menduduki posisi pertama, robot vacuum ini akan sangat bermanfaat untuk memudahkan pekerjaan rumah pasangan baru. Dilengkapi dengan sensor canggih yang menawarkan fitur bersih-bersih otomatis serta dapat digunakan pada berbagai permukaan, mulai dari lantai keramik, lantai kayu/vinyl, karpet bulu dan lain sebagainya.
Cukup dengan membiarkannya dalam keadaan menyala, robot vakum akan menyedot debu, kotoran, rambut rontok, dan bulu hewan. Dengan hadirnya alat pintar ini, pekerjaan rumah menjadi lebih mudah dan tak perlu sering menyapu lantai rumah.
Sekai Food Processor/Chopper
Food processor dapat menjadi bekal rumah tangga yang sangat bermanfaat. Alat ini akan menghemat waktu memasak. Dilengkapi dengan bilah pisau yang super tajam akan menghasilkan makanan halus dalam waktu singkat.
Umumnya alat ini digunakan sebagai alat penghalus bumbu, tetapi dapat dipakai untuk menghaluskan daging secara sempurna. Kado untuk pernikahan anti mainstream ini ideal diberikan kepada mempelai yang gemar memasak.
Wadah terbuat dari material tebal anti-pecah dan mudah dibersihkan. Simpan mesin dan wadah secara terpisah untuk memastikan keamanan.
- Zonamoll Lilin Elektrik
Kado tidak harus mahal, yang terpenting adalah niat Anda. Apabila pernikahan teman atau saudara digelar di tanggal tua, Anda bisa menjadikan lilin elektrik sebagian kado terbaik.
Desain yang elegan serta cahaya hangat yang terpancar dari lilin ini akan menghiasi rumah di malam hari. Lilin elektrik lebih aman dan tidak akan memicu kebakaran, sebab menggunakan baterai.
Meski demikian, api yang terlihat seolah-olah bergerak seperti aslinya, bahkan untuk mematikannya pun dilakukan dengan cara meniup api. Pokoknya, bagi yang melihat sepintas pasti mengira kalau lilin tersebut adalah lilin asli.
- Marble Mug Couple
Jadikan pagi mereka lebih bersemangat dengan memberikan kado untuk pernikahan bermanfaat ini. Mug atau cangkir couple melambangkan dua buah hati di satu rumah yang menandakan keduanya harus sama-sama berjuang menyikapi masalah rumah tangga kedepannya.
Terbuat dari bahan marmer menciptakan kesan dekoratif, mewah dan elegan. Tentunya akan menjadi daya tarik apabila dipajang pada rak. Bahannya cukup tebal sehingga tidak mudah pecah apabila terkena air panas.
- CRISA Cake Dome Stand
Mau memberikan kado untuk pasangan yang suka membuat kue? Rasanya salah kalau tidak menjadikan dudukan kue ini. Tutup kubah dan dudukan kaca dapat dilepas pasang, sehingga mudah dibersihkan.
Dengan desain elegan nan modern, alat ini menyajikan fungsi ganda, sebagai tempat meletakkan kue-kue kering atau hiasan dapur yang menawan. Mereka dijamin akan sangat senang mendapatkan alat ini di hari yang spesial.
- OLEVS Jam Tangan Couple Tahan Air
Jam tangan adalah kado untuk pernikahan yang fleksibel bisa digunakan wanita dan laki-laki. Tidak ada yang menolak apabila diberikan benda ini secara gratis. Pilih jam tangan couple agar keduanya tampak serasi. Lagipula jam tangan ini menunjukkan kebersamaan dan belahan jiwa yang menyatu.
Pertimbangkan model dan warna dengan preferensi mereka. Pastikan cocok apabila dikenakan oleh pasangan tersebut.
- Dorahomi Mesin Pembuat Kopi
Anda tahu mereka penggila kopi? Kenapa tidak menghadiahinya mesin penyeduh kopi. Dengan hadirnya alat ini di rumah, pasangan yang berbahagia tersebut bisa menikmati waktu minum kopi bersama tanpa harus ke kafe.
Berpikir harganya mahal? Beruntungnya model alat ini sangat beragam di pasaran, tinggal sesuaikan dengan budget Anda.
- Piring Makan Motif Batik Abu-Abu Set
Kado untuk pernikahan alat makan set ini sangat komplit, tersusun atas 12 produk. Terbuat dari porselen membuat tampilan terlihat bersih dan mewah. Ideal dijadikan untuk melengkapi alat makan yang dimiliki pasangan baru menikah.
Dengan motif batik autentik khas Indonesia akan meningkatkan pengalaman makan bersama keluarga atau teman-teman. Satu set sudah mencakup cangkir yang siap menemani waktu kebersamaan dengan pasangan.
- Vicenza Tea Set Jepang Motif Bunga
Cangkir mungil dengan motif autentik khas Jepang ini akan menambah sensasi minum teh seolah-olah sedang berada di pedesaan.
Terlebih jika rumah pasangan berada di pegunungan. Semakin nikmat menyesap teh hangat sambil ditemani pasangan tersayang dan menghadap ke luar jendela yang menyuguhkan pemandangan pepohonan rindang. Quality time bersama pasangan akan lebih berharga tanpa tandingan.
- Gift Box Berisikan Produk Perawatan Diri
Mempersiapkan acara pernikahan terkadang sangat melelahkan. Ini menjadikan hampers perawatan diri sangat cocok diberikan sebagai kado untuk pernikahan teman cewek atau cowok. Dengan begitu, mereka bisa langsung memanjakan diri dengan beragam produk perawatan yang ada di dalamnya.
Isinya mencakup body lotion atau shower tub berbagai aroma dan satu pasang boneka beruang lucu. Produk dikemas dalam kotak merah jambu menawan yang menjadikan isinya terkesan lebih mewah.
Bonus jika Anda tahu apa wewangian atau produk kesukaan penerima kado, pastinya mereka akan semakin senang ketika mendapatkannya.
- GoHappy Panci Granite Swiss Set
Memiliki lapisan coating dari granit sebagai sentuhan akhir, sehingga pengguna tidak perlu lagi berhadapan dengan wajan atau panci lengket. Terdiri dari 5 buah panci swiss yang dapat memenuhi alat dasar memasak di dapur.
Pasangkan dengan spatula kayu atau silikon jika tidak ingin merusak coating-nya. Makanan dapat dimasak secara aman dan mudah. Untuk membersihkan peralatan masak ini sangat mudah, cukup dengan mengusap perlahan dengan spons lembut, lalu bilas dengan air mengalir.
- Amazon Echo Dot Generasi 3
Kado untuk pernikahan canggih ini dapat mengalahkan semua rekomendasi yang ada di artikel ini. Seiring berganti tahun, kemajuan teknologi semakin tak bisa dibendung. Ini waktunya Anda menginkorporasikan produk canggih nan pintar sebagai kado yang tak terlupakan.
Amazon Echo akan menghadirkan Alexa, sang asisten digital, dalam meramaikan rumah baru pasangan.
Hanya dengan menyebutkan perintah, Alexa akan mengerjakan semuanya, mulai dari matikan lampu, buat panggilan, putar musik, buat daftar belanja, beli di toko online, sampai mengajukan pertanyaan. Dengan memiliki alat canggih ini, pasangan baru tersebut menjadi selangkah lebih maju.
- Tatakan Gelas Kayu Custom
Tanpa disadari, benda satu ini memiliki fungsi yang cukup penting. Terutama jika kedua mempelai suka menikmati minuman dingin. Tatakan gelas akan mencegah rusaknya furnitur dari kondensasi yang disebabkan embun air dingin.
Terdapat berbagai macam model tatakan gelas yang bisa Anda pilih. Selain memiliki manfaat yang praktis, bentuknya yang unik juga dapat dijadikan hiasan.
Anda bisa memesan tatakan gelas custom, misalnya dengan menambahkan nama mempelai wanita dan laki-laki pada permukaan tatakan gelas, untuk memberikan sentuhan lebih personal dengan harga di bawah 50 ribu saja.
- Hadiah Perapian Meja Portable
Tidak punya ruang yang cukup untuk membuat perapian? Tak perlu diambil pusing, kini hadir perapian meja portabel yang bisa diletakkan di atas meja.
Jadikan hiasan ini sebagai centerpiece di meja makan atau penghangat pada meja kerja. Ditemani perapian mini menyajikan sensasi unik yang tidak dapat direplikasi.
Selain sebagai benda dekorasi yang indah, nyala api di dalamnya turut melambangkan cinta yang abadi. Dalam beberapa anggapan, api identik sebagai motivasi, gairah dan kreativitas, yang mana deskripsi tepat tentang arti cinta. Tentunya sangat ideal dijadikan sebagai kado pernikahan.
- Kintakun Bed Cover Minimalis Deluxe
Pasangan yang langsung tinggal di rumah baru usai menikah pastinya tidak memiliki banyak perabotan. Bakal sangat membantu kalau Anda turut menambah koleksi barang mereka. Salah satunya selimut atau bed cover.
Kado untuk pernikahan ini bisa dibilang sangat umum. Tapi tak disangkal kalau benda ini cukup bermanfaat guna memberikan kehangatan saat tidur, serta memberikan dekorasi pada ranjang yang polos. Mereka pun tak perlu merogoh kocek lagi untuk membeli yang baru.
Banyak sekali jenis dan bahan pembuat dari selimut atau bed cover, pilih yang menurut Anda paling nyaman untuk menemani waktu istirahat. Pertimbangkan juga dari segi harga, pilihlah yang dalam jangkauan budget Anda.
- Talenan Custom Personal
Kehidupan rumah tangga tidak bisa terlepas dari kegiatan memasak. Setidaknya dapur akan digunakan sesekali setiap hari. Talenan custom ukir ini memungkinkan pasangan muda untuk menyajikan makanan yang luar biasa dan lezat.
Ukiran abadi yang bertuliskan tanggal pernikahan keduanya akan selalu mengingatkan pasangan akan hari berbahagia sampai keduanya menginjak usia tua.
Mereka akan lebih semangat memasak apabila menggunakan talenan, terlebih mengingat Anda yang memberikan hadiah spesial ini.
Unik-unik sekali kado untuk pernikahan sahabat dan bestie di atas, bukan? Pastinya barang tersebut bukan sekadar menjadi pajangan saja, tetapi juga bermanfaat digunakan untuk kehidupan rumah tangga pasangan.