Buku bisa menjadi salah satu teman terbaik dan pemecah masalah terbaik karena terdapat banyak ilmu yang bisa kamu ambil di dalamnya. Kalau biasanya kamu cuma baca novel, coba deh baca beberapa buku pengembangan diri atau self improvement karena bisa membantu kamu untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan waras.
Di luar sana, banyak sekali buku yang berlabel self improvement book dan pastinya kamu akan kebingungan memilihnya. Tentang saja, kita sudah merangkum beberapa buku yang bisa kamu pilih sebagai permulaan. Berikut list nya:
Daftar Isi
Rich Dad Poor Dad by Robert T. Kiyosaki
Rich Dad Poor Dad menjadi salah satu buku tentang finansial dan banyak yang menyebutnya sebagai kitab dasar finansial karena terdapat banyak makna dan pemahaman finansial yang kontroversional. Buku ini sangat laris di pasaran dan terjual berjuta-juta eksemplar.
Di dalam buku ini, Robert T. Kiyosaki menceritakan tentang pandangan finansial dari 2 ayah yang berbeda yaitu Poor Dad (ayah kandung Robert T. Kiyosaki) dan Rich Dad (ayah sahabat Robert). Yang paling terkenal adalah pandangan mengenai kepemilikan rumah, Poor Dad menganggap rumah merupakan salah satu aset, sedangkan Rich Dad menganggap rumah sebagai suatu kewajiban. Buku ini sangat cocok buat kamu yang sedang mendalami atau mempelajari tentang finansial. Harapannya, setelah baca buku ini, pandangan finansialmu bisa berubah.
The Subtle Art of Not Giving A F*ck by Mark Manson
Buat kamu yang baperan dan masih memikirkan omongan orang lain, kamu harus banget baca buku ini. Kalau kamu kesusahan membaca versi aslinya, buku ini sudah tersedia versi terjemahannya dengan judul Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat. Di dalam buku ini menjelaskan kiat-kiat bagaimana cara untuk menjadi manusia yang tidak memikirkan hal-hal tidak berguna, alias bodo amat.
Setelah membaca buku ini, kamu akan menyadari bahwa kehidupanmu adalah pilihanmu, tidak apa-apa meskipun tidak setiap hari positif karena hidupmu bukan untuk menyenangkan orang lain. Buku ini sangat cocok buat kamu yang selalu mencoba terlihat sempurna untuk menyenangkan orang lain. Nyatanya, hal tersebut akan membuat hidup lebih tertekan. Coba baca buku ini dan kamu akan menyadari bahwa hidup tidak harus selalu mendengarkan orang lain.
Filosofi Teras by Henry Manampiring
Butuh panduan untuk hidup di zaman now? Coba baca Filosofi Teras karya Henry Manampiring. Banyak yang mengira buku ini memiliki bahasan yang berat, tetapi ternyata buku ini sangat ringan dan pemilihan diksinya pasti dapat kamu pahami dengan mudah.
Di dalam buku ini mengajarkan bagaimana cara untuk menghadapi permasalahan dengan tingkat kekhawatiran yang cukup tinggi dalam skala nasional, terutama oleh anak muda. So, buku ini bisa menjawab kekhawatiran di zaman now.
Loving The Wounded Soul by Regis Machdy
Lewat buku ini, kamu akan mengetahui tentang pentingnya kesehatan mental. Penulis menyampaikan awareness terharap mental health issue yang banyak menyepelekan padahal kalau tidak mendapatkan penanganan yang tepat akan berakhir fatal. Dan buku ini menjelaskan alasan mengapa depresi bisa hadir di hidup manusia.
Baca juga: Baca Buku Tentang Perempuan Yuk! Cek Rekomendasinya Disini
Buku ini sangat cocok untuk kamu yang tertarik tentang kesehatan mental, atau yang sedang bermasalah dengan kesehatan mental. Dan buat kamu yang menganggap mental health itu remeh, kamu juga harus coba membaca buku ini supaya lebih teredukasi tentang pentingnya kesehatan mental.
Tentunya masih banyak buku self improvement yang cocok untuk kamu baca di tahun 2021 supaya menjadi pribadi yang lebih baik. Kalau kita masukkan semua ke daftar ini, mungkin akan terlalu panjang. Kamu bisa mencari referensi lain, bisa dari youtube, blog, atau rekomendasi teman.