Menggunakan masker wajah sebagai perawatan mingguan termasuk hal yang tepat untuk mendapatkan kulit yang lebih sehat. Dari banyaknya jenis masker di pasaran, salah satu yang paling populer adalah clay mask. Sejak dahulu, jenis masker ini sudah populer karena dapat menyerap kelebihan minyak di kulit dan sangat cocok untuk mengatasi kulit kusam, terasa kotor dan berat, serta berjerawat. Umumnya produk clay mask cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat.
Dulu, produk clay mask memiliki tekstur yang tebal dan terasa ketarik saat digunakan di kulit. Selain itu, hasil yang diberikan oleh masker ini juga cenderung lebih kesat tetapi bisa membuat kulit tampak lebih cerah.
Tapi seiring berjalannya waktu, clay mask sudah mendapatkan banyak modifikasi. Mulai dari teksturnya yang lebih ringan, finishnya yang lebih nyaman, serta sensasi saat maskeran juga terbilang nyaman karena tidak begitu membuat kulit ketarik.
Kali ini Shopdiscount akan memberikan beberapa rekomendasi clay mask terbaik untuk kamu coba. Jika kamu sedang mencari produk yang bagus, maka kamu perlu membaca artikel ini hingga selesai.
Apa itu clay mask?
Clay mask atau masker tanah liat merupakan salah satu jenis masker yang sangat populer akhir-akhir ini. Umumnya, bahan dari masker ini berupa bentonite clay atau kaolin clay. Keduanya memiliki karakteristik yang berbeda meskipun memiliki fungsi yang tidak jauh berbeda.
Biasanya bentonite clay lebih sering digunakan sebagai bahan clay mask untuk kulit berminyak karena sifatnya yang dapat menyerap minyak dengan baik. Sedangkan kaolin clay banyak digunakan untuk clay mask untuk kulit normal dan kering karena fungsi menyerap minyaknya tidak sekuat bentonite. Tapi ada juga beberapa masker yang menggunakan perpaduan bentonite dan kaolin untuk mendapatkan hasil yang nyaman.
Cara memilih clay mask
Sebenarnya memilih clay mask bukan hal yang susah karena sudah tersedia banyak pilihan di pasaran. Selain itu, produk-produknya juga sudah memiliki keterangan yang jelas sehingga kamu dapat mengeceknya dan memilihnya sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Tapi, kita akan tetap memberikan beberapa cara memilih masker clay yang tepat agar kamu bisa mendapatkan produk yang sesuai untuk kulitmu. Berikut beberapa tips memilih clay mask yang dapat kamu terapkan:
Pilih jenis clay yang digunakan
Seperti yang sudah kita sebutkan di awal, clay mask menggunakan 2 macam clay untuk membentuk produknya, yaitu bentonite clay dan kaolin clay. Kedua jenis clay ini memiliki kegunaan yang sama meskipun karakteristiknya cukup berbeda.
Bentonite clay untuk pemilik kulit berminyak
Jenis clay ini sering terpilih menjadi bahan utama pembuatan masker clay untuk kulit berminyak karena sifatnya yang dapat menyerap minyak dengan baik. Selain itu, pH dari clay ini juga tergolong tinggi, yaitu di sekitar angka 8,5. Bentonite clay juga memiliki harga yang lebih terjangkau daripada kaolin clay. Itu sebabnya produk masker dengan bahan bentonite clay menjadi lebih murah.
Kaolin clay untuk kulit normal cenderung kering
Sedangkan kaolin clay bekerja dengan lebih lembut dan tidak sekuat bentonite clay untuk mengangkat minyak pada wajah. pH dari jenis clay ini juga tergolong netral dan sesuai dengan pH kulit, yaitu di sekitar angka 5,5. Sayangnya kaolin clay memiliki harga yang lebih mahal sehingga masker dengan bahan ini biasanya memiliki harga yang lebih mahal pula.
Perhatikan kandungan tambahannya
Umumnya produk clay mask tidak hanya berisi bentonite clay atau kaolin clay, kebanyakan memiliki tambahan bahan lain yang bagus untuk kulit. Bahan-bahan yang paling terkenal yang sering ada di dalam masker jenis ini adalah mugwort, charcoal, neem extract, dan masiih banyak lagi.
Cek teksturnya
Tidak seperti dulu, kini clay mask memiliki beragam tekstur yang dapat kamu pilih sesuai dengan kenyamanan. Ada yang bertekstur bubuk, creamy, hingga mousse yang ringan di kulit. Kamu bisa memilihnya sesuai dengan mana yang lebih kamu sukai.
Rekomendasi clay mask terbaik
Selanjutnya, kita akan memberikan beberapa rekomendasi clay mask terbaik yang wajib untuk kamu coba. Produk-produk yang kita rekomendasikan merupakan produk dengan banyak review positif dan dengan hasil yang memuaskan untuk kulit. Berikut beberapa produk terbaik yang kita rekomendasikan:
SKINTIFIC Alaska Volcano Clay Deep Pores Cleansing Clay Mask
Produk masker pertama yang kita rekomendasikan adalah dari brand Skintific. Masker ini mengandung Alaska Volcano Clay yang membantu untuk mendetoks pori-pori sekaligus membantu mengurangi komedo pada kulit. Produk ini bekerja dengan maksimal untuk membersihkan kulit hingga ke dalam pori-pori sehingga sangat pas untuk kamu yang membutuhkan masker untuk membersihkan kulit.
Harga mulai dari Rp89.000
SKINTIFIC Mugwort Anti Pores & Acne Clay Mask
Selanjutnya, ada produk Skintific lain yang kita rekomendasikan. Produk ini sudah kita sebut di beberapa artikel sebelumnya. Masker ini mengandung Mugwort, Salicylic Acid, dan Centella Asiatica sehingga sangat bagus untuk menyembuhkan jerawat serta membersihkan pori-pori dengan maksimal. Produk ini cocok untuk kamu yang sedang mencari produk masker yang nyaman, tidak membuat kulit kering, dan bekerja dengan baik.
Harga mulai dari Rp87.000
Azarine Purifying Deep Cleansing Clay Mask
Brand lokal Azarine juga punya produk masker clay yang sangat wajib untuk kamu coba. Dengan fungsi deep cleansing dan purifying, masker ini membantu untuk membersihkan kulit hingga pori-pori terdalam serta merawat jerawat dan mencegah timbulnya jerawat baru. Masker ini sangat pas untuk kamu yang sedang mencari produk yang bagus dengan harga yang terjangkau.
Harga mulai dari Rp52.000
Innisfree Super Volcanic Pore Clay Mask 2X
Produk yang sangat populer dari brand Korea Selatan, Innisfree, ini sangat wajib untuk kamu coba setidaknya sekali seumur hidup. Seperti namanya, masker ini berfungsi dengan sangat baik untuk membersihkan pori-pori. Dengan kandungan volcanic clay yang berkualitas super, masker ini sangat membantu untuk membuat kulit tetap bersih, halus, dan cerah.
Harga mulai dari Rp158.400
Innisfree Jeju Volcanic Pore Clay Mask
Meskipun punya fungsi yang hampir mirip dengan produk sebelumnya, tapi produk ini juga sangat wajib untuk kamu coba sebagai perawatan rutin mingguan. Fungsinya masih sama, yaitu untuk membersihkan pori-pori, yang membedakan hanya kandungan volcanic clay nya yang diambil dari Pulau Jeju. Produk ini punya hasil yang lebih nyaman di kulit sehingga lebih pas untuk pemilik kulit kering dan sensitif.
Harga mulai dari Rp148.000
NPURE Clay Mask Centella Asiatica Chocomint
Berikutnya, ada produk dari N’Pure. Masker ini termasuk unik karena memiliki kandungan Chocomint yang dapat memberikan rasa segar pada kulit dengan aroma yang manis. Kandungan Centella Asiatica di dalam produk ini juga sangat membantu untuk menenangkan kulit. Masker ini sangat pas untuk kamu yang punya kulit kering, sensitif, dan mudah berjerawat.
Harga mulai dari Rp119.000
Wardah Nature Daily Mineral+ Clarifying Clay Mask
Brand lokal yang terkenal dengan produk-produknya yang halal dan terjangkau ini juga punya produk masker clay yang wajib untuk kamu coba. Dengan kandungan mineral yang mampu mengangkat kotoran di kulit wajah dengan maksimal, kamu bisa memilih masker ini sebagai produk perawatan mingguan. Harganya juga sangat terjangkau sehingga kamu tidak perlu khawatir jika membelinya di akhir bulan.
Harga mulai dari Rp18.525
Poupeepou X La’mella Mugwort Pore Clarifying Clay Mask
Jika kamu sedang mencari produk masker clay dengan harga yang sangat terjangkau, kamu harus mencoba produk dari Poupeepou ini. Berkolaborasi dengan La’mella, masker ini menggunakan bahan viral, mugwort, sebagai bahan utamanya. Fungsinya untuk clarifying sehingga bagus untuk membersihkan kulit.
Harga mulai dari Rp2.800
ELFORMULA Intensive Pore Clarifying Mugwort Mask
Masker dari brand viral, Elformula, ini juga sangat wajib untuk kamu coba. Formulanya yang ringan dan tidak membuat kulit kering ketarik membuatmu lebih nyaman saat proses maskeran. Dengan kandungan mugwort yang bagus untuk menenangkan kulit dan berbagai kandungan lain untuk membersihkan pori, masker ini sangat pas jika kamu pilih sebagai produk perawatan mingguan.
Harga mulai dari Rp92.000
Azrina Acne Purifying Clay Mask
Terakhir, kita merekomendasikan produk clay mask dari brand Azrina. Produk ini memiliki fungsi purifying yang bagus untuk membersihkan kulit sampai di bagian terdalam. Selain itu, masker ini juga dapat mengontrol produksi minyak dengan efek soothing yang membuat kulit lebih nyaman. Dengan rutin menggunakan masker ini, kamu bisa mendapatkan kulit halus impianmu.
Harga mulai dari Rp67.500
Kesimpulan
Clay mask merupakan jenis masker yang cocok untuk kamu gunakan jika kamu merasa kulit sedang lelah, kotor, dan tidak nyaman. Karena masker ini akan sangat membantu untuk membersihkan kulit dan membuat kulit terasa lebih enteng. Untuk itu, kamu bisa menjadwalkan penggunaan masker secara rutin agar kulitmu tetap bersih dan cerah. Sebagai bahan pertimbangan, kamu bisa memilih salah satu dari beberapa produk clay mask terbaik yang sudah kita rekomendasikan di atas.